Skip to main content

Laptopmu Lemot? Ini Dia 7 Alasan Penyebab Laptop Lemot!

Adiwirawan.net - Penyebab laptop lemot bisa beragam sebabnya. Kalau kamu pingin tahu cara mengatasi laptop lemot, tentu sebelumnya kamu harus tahu terlebih dahulu penyebab kenapa laptop lemot, supaya kamu tidak salah diagnosa dalam menyelesaikan permasalahan laptop yang kamu miliki. Pada postingan kali ini kami akan sampaikan kepada kamu solusi laptop lemot, supaya laptop yang kamu miliki bisa bekerja lebih baik lagi.

Laptop Lemot
Laptop Lemot


Pada penjelasan kali ini, kami akan fokus untuk menyampaikan penyebab laptop lemot dan cara memperbaikinya pada Sistem Operasi Windows terlebih dahulu.

#1. Terlalu Banyak Program yang Berjalan pada Saat Startup

Jika kamu tidak menggunakan program tertentu secara terus menerus, maka jangan biarkan program tersebut berjalan pada saat startup, atau pada saat booting pertama kali.
Karena hal ini akan mengakibatkan banyak 'energi' yang tidak perlu keluar untuk menjalankan program yang sebenarnya tidak digunakan.
Kamu bisa mengatasi hal ini dengan cara: Klik Kanan Pada Taskbar > Task Manager > Startup

Klik Kanan Pada Taskbar > Task Manager
Klik Kanan Pada Taskbar > Task Manager
Kemudian disable program yang sekiranya tidak digunakan dari daftar program yang dijalankan saat proses startup. Dengan cara: Klik Kanan di Daftar Program > Disable
Untuk program semisal antivirus kamu dapat menjalankannya dengan cara pengaturan jadwal scanning. Karena scanning virus pada program antivirus bisa mengakibatkan laptop menjadi lemot, kamu bisa mensiasatinya dengan cara mengatur jadwal scanning di waktu yang sekiranya aktifitas mu pada saat tersebut tidak membutuhkan banyak resource dari laptop.

#2. Terlalu Banyak Program yang Menghabiskan Resource Laptop

Banyak program yang kamu buka tentu sangat mempengaruhi kinerja laptop. Semakin banyak program yang kamu buka, artinya laptop perlu menyediakan resource yang lebih banyak untuk menjalankan program tersebut.
Kamu bisa melakukan pengecekan terhadap program yang berjalan dengan cara: Klik Kanan Pada Taskbar > Task Manager > Process

Klik Kanan Pada Taskbar > Task Manager

Klik Kanan Pada Taskbar > Task Manager




Task Manager > Process
Task Manager > Process
Jika kamu sudah di halaman process, selanjutnya kamu bisa sorting berdasarkan CPU dan Memory. Maka akan terlihat program yang menghabiskan banyak resource. Jika kamu rasa program tersebut bisa ditutup terlebih dahulu, kamu bisa melakukannya dengan cara: Klik Kanan Pada Program > End Task.
Maka program tersebut 'dipaksa' untuk berhenti.

#3. Terlalu Banyak Temporary Files

Saat kamu membuka program atau mengunjungi website melalui web browser yang kamu miliki, temporary file akan diletakkan di hardisk laptop yang kamu miliki. Jika terlalu banyak temporary file ini, maka akan mengakibatkan laptop menjadi lemot.
Kamu bisa membersihkannya melalui Windows Disk Cleanup Utility yang akan menghapus temporary file yang tidak berguna di laptopmu.
Kamu bisa membuka Windows Disk Cleanup Utility , dengan cara: Ketikkan Disk Cleanup pada area pencarian > Pilih Drive


 
Disk Cleanup
Disk Cleanup


Drive Selection
Drive Selection


Disk Cleanup for Windows
Disk Cleanup for Windows


#4. Kerusakan di Hardisk

Hal lain yang bisa menyebabkan laptop lemot adalah adanya kerusakan pada hardisk yang kamu miliki. Bisa juga karena file yang biasa kamu gunakan menjalankan program-program di laptop tidak tertata seperti sedia kala. Kamu bisa menata kembali dengan melakukan proses defragmentation pada laptop yang kamu punya.
Hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah memastikan bahwa tidak ada kerusakan di hardisk yang kamu miliki. Untuk melakukannya kamu perlu menjalankan program Defragment and Optimize Drive.
Cara : Pada kolom pencarian ketik Defragment and Optimize Drive > Pilih Drive > Optimize.

Ketik Defragment and Optimize Drive
Ketik Defragment and Optimize Drive

Pilih Drive > Optimize
Pilih Drive > Optimize
Maka selanjutnya proses akan berjalan, tunggu proses Optimize sampai selesai.

#5. Terlalu Banyak Files yang Ada di Drive

Kamu setidaknya harus punya 20% space yang kosong untuk menjadikan laptop atau komputer mu berjalan dengan lancar. Jika terlalu banyak file yang ada di drive tentu akan membuat laptop menjadi lemot. Kamu bisa pindahkan beberapa file ke tempat yang lain, atau kamu bisa delete file-file yang sekiranya tidak terpakai lagi.
Untuk melakukan pengecekan sisa space di hardisk, dengan cara: Buka Windows Explorer > Klik Pada This PC
Maka akan terlihat sisa space yang ada di laptop kamu.

Cek Sisa Space

Cek Sisa Space

#6. Terlalu Banyak Membuka Program dalam Satu Waktu

Adalah hal yang lumrah ketika membuka program banyak dalam sekali waktu. Bahwa kamu bisa browsing sambil mendengarkan musik sambil membuka program-program yang lainnya.
Akan tetapi memang membuka program yang banyak dalam satu waktu bisa menguras tenaga dari laptop yang kamu miliki, sehingga membuat laptop mu menjadi lemot.
Kalau dirasa laptop sudah mulai lemot dengan banyak program yang kamu jalankan, cobalah untuk mengurangi program yang berjalan di laptop mu.

#7. RAM yang Kecil

Memory kecil tentu sudah tidak bisa dibantah lagi menjadi sebab laptop menjadi lemot. Kamu bisa meningkatkan kinerja dari laptop kamu dengan menambah RAM yang ada di laptop yang kamu miliki.
Pertama kamu perlu cek terlebih dahulu RAM yang tersedia dan RAM yang telah digunakan. Jika terdapat tanda bahwa RAM sudah 100% digunakan maka kamu perlu menambah kapasitas RAM yang kamu miliki.
Tentu saja kamu harus perhatikan juga, untuk beberapa jenis notebook tidak memungkinkan untuk melakukan upgrade RAM. Simak penjelasan tentang beda antara laptop dan notebook di sini, termasuk tentang upgrade RAM di notebook.
Kamu bisa cek performa dari RAM kamu dengan cara: Klik Kanan pada Taskbar > Task Manager > Performance.

Klik Kanan Pada Taskbar > Task Manager

Klik Kanan Pada Taskbar > Task Manager

Cek Memory

Cek Memory

Kesimpulan

Dengan beberapa sebab yang menjadikan laptop menjadi lemot, kamu bisa melakukan inspeksi terhadap kondisi laptop yang kamu gunakan. Yang selanjutnya bisa kamu selesaikan masalah tersebut dengan cara yang sudah disertakan sebagai sebuah usaha untuk mengatasi laptop yang lemot.
Semoga bermanfaat.

Dapatkan artikel terbaru kami, lewat email:

Kami menghargai Privasi Anda. Dan anda bisa berhenti berlangganan kapanpun.

No comments:

Post a Comment